Imigrasi Cari Warga Iran Kabur Dari Imigrasi Parepare

PAREPARE, DELIK.ID — Warga Iran yang diduga membakar kantor Imigrasi, ruangan Detensi di jalan Nurussamawati, Kelurahan Bumk Harapan, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Sulawesi Selatan terus dicari, sejumlah petugas imigrasi pun dikerahkan

” Kita masih melakukan pencarian, kita menurunkan tim untuk mencari WNA Iran bernama Ramin Poorhimanta. ” Aku Kepala Imigrasi Kota Parepare, Sulawesi Selatan, Arief Eka Royanto, Jumat ( 28/05/2021).

Kata Arief, Ramin Poorhimanta warga Iran itu sebelumnya ditangkap oleh Petugas Imigrasi karena ada laporan warga yang melaporkan ada warga Iran tanpa kelengkapan dokument.

” Ia kami amankan beberapa hari lalu, karena adanya laporan warga. Laporan itu kami tindaklanjuti.” Jelas Arief.

Dari kaburnya Ramin Poorhimanta, dengan ciri-ciri kepala Plontos, kulit putih, berjanggut. Petugas imigrasi berharap laporan warga yang melihat orang dicari pihak Imigrasi.

” Kita juga berharap masyarakat yang melihat yang bersangkutan agar segara melaporkan ke pihak Imigrasi Kota Parepare. Dari kejadian itu kita juga bekerjasama dengan berbagai pihak untuk menemukan Ramin Poorhimanta. ” Harap Arief.

Sementara itu, dari hasil penyeledikan Dinas pemadam kebakaran Kota Parepare, Sulawesi Selatan, menemukan api berasal dari meja dalam ruangan Detensi Imigrasi Kota Parepare. Dua meja terbakar dari pemantauan Dinas pemadam kebakaran.

” Ada dua meja sumber kebakaran di ruang Detensi Imigarai Kota Parepare, sejumlah berkas juga terbakar. ” Ungkap Kabid Penanggulangan Kebakaran Dinas Pemadam Kebakaran Kota Parepare, Safruddin Sjam. (D11)

Related posts