Anak Pelatih Timnas Indonesia Hattrick Lawan Newcastle 4-1 

DELIK, SPORT — Anak dari pelatih timnas Indonesia Patrick Kluivert, Justin Kluivert, resmi menghanguskan rekor ayahnya sendiri usai cetak hattrick dan assist melawan Newcastle United.

Ia tampil menggila saat tampil bersama Bournemouth pada lanjutan pekan ke-22 Liga Inggris.

Striker timnas Belanda itu meneruskan tren ketajaman skillnya saat bertandang ke markas Newcastle United.

Menjadi tamu di St James’ Park, Sabtu (18/1/2025), Bournemouth secara memukau bikin tuan rumah remuk 1-4.

Justin mencetak dua gol kemenangan The Cherries pada babak pertama.

Tendangan yang dia lepaskan di antara impitan dua bek lawan, Dan Burn serta Lewis Hall, berhasil menaklukkan Dubravka untuk kali kedua (44′).

Dengan dua gol tersebut, Justin resmi menghanguskan rekor ayahnya sendiri, Patrick, yang tercipta 20 tahun silam.

Bukan hanya mencetak brace dan melampaui ayahnya, Justin melengkapi akhir pekan ini dengan ukiran hattrick ke gawang Dubravka.

Caranya bahkan dilakukan dengan lebih keren, yaitu melalui tembakan deras dari luar kotak penalti (90+2′).

 

Related posts