Maksimalkan Kerja Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19, Ini Yang Dilakukan Wali Kota Parepare

PAREPARE, DELIK.ID – Pemerintah Kota Parepare, melalui Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Virus Corona atau Covid-19 di Kota Parepare, terus melakukan evaluasi penanganan termasuk dampak ekonomi pada masyarakat Parepare.

Evaluasi penanganan ini dirapatkan melalui video conference (Vidcon), Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe yang juga Ketua Tim Gugus Tugas bersama para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang sebagian besar adalah anggota Tim Gugus Tugas.

“Kita melakukan evaluasi terkhusus untuk bantuan sosial yang kita salurkan, karena jangan sampai tidak tepat sasaran atau bukan pada tujuan penyalurannya,” tegas Wali Kota Taufan Pawe.

Dia juga meminta agar pendataan penyaluran Bansos tidak hanya diperuntukkan bagi warga yang tercover dalam Basis Data Terpadu (BDT), tapi semua yang terdampak.

“Tim Gugus Tugas ini harus bekerja secara profesional dan bekerja sesuai dengan Tupoksi yang ada, jangan sampai menyelewengkan keadaan seperti ini,” ingat Taufan.

“Saya tidak mau ada dinas yang hanya menyebutkan angka, sementara implementasi di lapangan tidak maksimal. Karena itu bisa berdampak pada langkah yang kita ambil tidak tepat sasaran. Perlu ada sistem yang digunakan agar betul-betul tepat sasaran,” harap Taufan.

Doktor ilmu hukum ini meminta kepada semua Tim Gugus Tugas untuk bekerja secara maksimal, dalam melaksanakan tugas memerangi wabah ini.

“Yang terpenting bagaimana terus berbuat untuk kesehatan masyarakat Kota Parepare agar kita semua terhindar dari wabah ini,” tandas Taufan. (k13)

Related posts