Pelayaran Perdana ke Malaysia Dibatalkan Tahun ini

POLEWALI, DELIK.ID- Pelayaran rute internasional perdana dari pelabuhan Tanjung Silopo Kecamatan Binuang Kabupaten Polman, Provinsi Sulawesi Barat menuju Lahad Datu, Sabah, Malaysia resmi dibatalkan tahun ini, Hal itu lantaran belum keluarnya subsidi penggunaan bahan bakar solar dari Pemerintah Pusat.

Jalur transportasi laut dari Pelabuhan Tanjung Sipolo ke Pelabuhan Lahad Datu sebelumnya sudah pernah diresmikan Gubernur Sulbar H. Ali Baal Masdar (ABM) di atas kapal laut Cattaliyya Express di Pelabuhan Tanjung Silopo Polman pada Januari 2018 lalu.

Bupati Polman Andi Ibrahim Masdar saat dikonfirmasi membenarkan bahwa pelayaran perdana ke Malaysia mengalami sedikit kendala karena belum turunnya subsidi solar, ” Kita lagi mengusulkan kapalnya ini dapat subsidi solar, “Ujarnya saat ditemui Senin 23 Desember.

Menurut dia, baham bakar solar yang digunakan kapal laut ke Malyasia sekali pergi porsinya sangat besar harus pakai 40 ton solar pulang pergi,” Saya akan berangkat tanggal 26 ke istana negara untuk membicarakan permohonan bandara dengan subsidi solar dari pelabuhan Silopo ke Lahad Datu, Malaysia, ” jelas Andi Ibrahim

Ia juga memastikan pelayaran perdana ke Malaysia tidak jadi dihelat bertepatan hari ulang tahun Kabupaten Polman karena izin subsidi solar dari pemerintah pusat belum keluar sampai sekarang, ” Semoga subsidi solarmya sudah bisa keluar di awal tahun depan, “harap Ibrahim. (D11)

Related posts