Akbp Musa menjelaskan olahraga bersepeda atau sering disebut dengan “Gowes” ini memang rutin dilakukan oleh Polres Maros. Selain menjaga kesehatan, gowes ini juga dinilai efektif dalam memantau perkembangan situasi kamtibmas di Kabupaten Maros.
“Bukan hanya sepeda-sepedaan, tapi lebih dari itu, kita bisa menyapa warga, kita bisa liat sisi lain keindahan wilayah kita, dan juga pastinya memantau situasi dan kondisi di Kabupaten Maros” tutur Akbp Musa.
Berbagai hal terkait kamtibmas dibicarakan. Selain komunikasi terbangun dengan baik, ini juga diyakini Kapolres sebagai langkah untuk mempererat kemitraan dengan masyarakat, tutup Musa. ( D11)